Shalom pasukan doa!
Indonesia, tepatnya di Jakarta menjadi Epicentrum gerakan Doa Akbar Sedunia atau World Prayer Assembly 2012 (WPA 2012) yang akan berlangsung pada 17 Mei 2012.
Siaran pers panitia WPA 2012 yang diterima di Jakarta, Selasa, menyebutkan, acara itu akan diikuti peserta dari 220 negara. Sebanyak 8.500 peserta akan hadir selama seminggu di Indonesia yang terdiri atas 2.500 peserta internasional dan 6.000 peserta nasional.
Ribuan orang dari seluruh penjuru dunia saat ini tengah berkumpul bersama di Jakarta untuk melakukan Doa Akbar Sedunia atau WPA 2012.
Tujuan utama dari doa akbar sedunia ini adalah untuk mendatangkan berkat, kesejahteraan, keadilan, kemakmuran, kebahagiaan, kedamaian, kesukacitaan bagi Indonesia dan dunia, serta melepaskan Indonesia dan dunia dari berbagai masalah, ketidakadilan, bencana, kejahatan dan hal-hal negatif lainnya.
Selain pusat kegiatan yang berlangsung di Jakarta, kegiatan doa akbar sedunia ini juga dilakukan serentak di 220 negara lainnya, yang melibatkan jutaan pendoa di seluruh dunia.
WPA 2012 bertema New Wave, para pendoa dari berbagai belahan dunia, yang diperkirakan lebih dari 8.500 orang di Indonesia, akan ambil bagian dalam kegiatan seminar, berdoa, dan memuji Allah yang dipusatkan di dua tempat, yakni Sentul Internasional Convention Center (SICC) dan Gelora Bung Karno.
Puncak acara akan diselenggarakan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) pada 17 Mei 2012 dan diperkirakan akan dihadiri ratusan ribu pendoa. Khusus acara utama WPA ini akan dihadiri oleh Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat, Agung Laksono.
Menurut Pdt Dr Bambang Wijaya, selaku Ketua Panitia, melalui acara ini diharapkan bergulir gelombang baru kebangkitan di Indonesia dan seluruh dunia.
Acara puncak tanggal 17 Mei petang bertempat di Gelora Bung Karno, pada saat itu secara serempak digelar di 371 kota di Indonesia. Bagi yang ingin terlibat di Puncak Acara tanggal 17 Mei 2012 di GBK, bisa mendaftar melalui www.wpa2012.org.
ANTARA
Just checking back for any new posts you may have written.
BalasHapusI’ve been a follower on your blog for a while now and would like to invite you to visit and perhaps follow me back. Sorry I took so long for the invitation.
Lord bless you and your family my brother!
BalasHapusi have visit yours and follow too.