Kamis, 20 Februari 2014

POTONGAN SALIB YESUS DITEMUKAN ARKEOLOG



Shalom pasukan doa!

Tim arkeolog menemukan salib di dalam Gereja Balatlar yang berada di Turki. Mereka memercayai bahwa salib yang mereka temukan adalah salib suci Yesus Kristus .

Mereka telah menggali di bangunan Gereja Balatlar kuno yang dibangun pada abad ketujuh di Sinop, Turki, di tepi Laut Hitam dan menemukan sebuah peti batu yang berisi benda-benda yang terhubung dengan Yesus Kristus. Gereja ini dibangun pada tahun 660, telah terbukti sebagai situs penggalian yang sangat kaya.

Batu tersebut kemudian diteliti di laboratorium untuk pengujian lebih lanjut. Para wartawan yang berada di lokasi melaporkan bahwa pada batu yang ditemukan terdapat ukiran salib.

Banyak gereja mengaku memiliki peninggalan yang disebut Salib Tuhan, meskipun keaslian benda-benda yang ditemukan tidak dapat diterima sepenuhnya oleh para sarjana dan ilmuwan. Teolog Protestan John Calvin mengemukakan pendapatnya demikian, "Jika semua potongan-potongan yang ditemukan dapat dikumpulkan bersama-sama, mereka bisa membuat kapal beban yang besar."

Tapi apa yang awalnya terjadi pada salib Yesus, dan mengapa itu muncul sekarang? Legenda mengatakan bahwa ibu Kaisar Konstantinus, Helena, menemukan salib di Yerusalem dan mendistribusikan potongan kayu kepada para pemimpin agama di Yerusalem, Roma, dan Konstantinopel.

METROTV

Tidak ada komentar:

Posting Komentar